5 Langkah Cara Setel Karburator dengan Benar Agar Lolos Uji Emisi
Portable Gas IR-GAS-600 Syngas Analyzer
Portable Gas IR-GAS-600 Syngas Analyzer
Agustus 2, 2018
emisi euro 4
Mengenai Standart Emisi Gas Buang Standart Eropa Euro 4
Agustus 3, 2018

5 Langkah Cara Setel Karburator dengan Benar Agar Lolos Uji Emisi

karburator motor

karburator motor
Cara setel karburator agar lolos uji emisi semakin banyak diperbincangkan karena ke depan akan ada penertiban melalui razia uji emisi. Seperti yang dikabarkan, denda yang akan dikenakan maksimal 50 juta rupiah dengan hukuman kurungan maksimal 6 bulan sesuai Peraturan Daerah Nomor 02/2005 tentang uji emisi kendaraan bermotor.

Menurut berita yang beredar, kendaraan yang telah lulus uji emisi akan diberi sticker lulus uji emisi dan buku uji emisi. Banyak di antara motormania yang resah dengan aturan baru ini apabila kendaraan mereka tidak lulus pengujian kasa polutan (uji emisi) yang dilakukan oleh bengkel yang sudah disertifikasi.

Memang peraturan yang seperti ini perlu dibuat agar mengurangi jumlah polusi udara. Diharapkan dengan adanya razia ini, tingkat polusi udara yang ada bisa berkurang. Atmosfer bumi kita sudah semakin rusak akibat banyaknya polusi di bumi, oleh karena itu, tindakan razia ini juga dapat menyelamatkan atmosfer dan bumi kita.

Sebenarnya pengurangan emisi gas buang bisa dilakukan dengan cara mengomposisikan campuran udara dan BBM dalam ruang bakar dengan tepat. Menyetel karburator kembali dengan benar adalah solusi pertama yang dapat Anda lakukan, bukan lewat cara pemakaian feeling.

 

5 Langkah cara yang dapat Anda lakukan untuk menyetel karburator motor dengan benar adalah sebagai berikut:

  1. Hidupkan mesin motor Anda
  2. Putar sekrup penyetel gas ke arah kanan. Apabila sekrup semakin masuk maka katup gas akan terbuka dan RPM mesin akan semakin tinggi.
  3. Tutup sekrup angin setelah RPM naik di atas 1500 RPM. Dengan memutar ke kanan akan menutup saluran udara menuju mesin. Dengan menutup sekrup angin, maka mesin kendaraan akan seperti mati, hal ini wajar karena udara yang masuk ke mesin berkurang. Namun, mesin kendaraan jangan sampai mati.
  4. Buka sekrup angin sampai RPM tertinggi dan jangan sampai terlepas. Ini merupakan proses penentuan campuran udara dan BBM agar menghasinkan emisi gas buang.
  5. Turunkan setelan gas setelah semua tahap selesai dilakukan. Penurunan dilakukan dengan menutup katup gas ke arah kiri. Penyetelan dilakukan dengan pencapaian idle RPM sesuai dengan yang diinginkan.

 

Cara yang dijelaskan di atas termasuk contoh yang dilakukan untuk motor bebek. Nah, apabila menggunakan motor matic Anda perlu untuk membuka bagasi yang ada di jok, karena lokasi mesin matic berada di jok bawah. Untuk teknis penyetelan sama dengan yang ada di motor bebek.

Tips agar lulus uji emisi yaitu dengan menghindari udara basah pada saat melakukan uji emisi, tidak melakukan uji emisi saat mobil tidak sehat, dan tambahkanlah aditif pada bensin untuk mengurangi emisi pada saat pengisian bensin.

Demikian informasi mengenai emisi gas buang dan tips uji emisi. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda.

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Hubungi Kami!